Patroli Ketahanan Pangan Polsek Tarik di Perkebunan Jagung Desa Gampingrowo

Patroli Ketahanan Pangan Polsek Tarik di Perkebunan Jagung Desa Gampingrowo

Untuk mendukung program pemerintah tentang ketahanan pangan, Polsek Tarik melaksanakan kegiatan patroli dan pengecekan di area perkebunan jagung milik warga di Desa Gampingrowo, Kecamatan Tarik, Kabupaten Sidoarjo, pada Rabu pagi (23/4/2025).


Kegiatan ini difokuskan pada lahan jagung yang digunakan sebagai pendukung program ketahanan pangan Polresta Sidoarjo Polda Jatim. Dalam patroli tersebut, dua personel dari Polsek Tarik bersama dua orang warga kelompok tani (Poktani) setempat melakukan pengecekan perkembangan tanaman serta memberikan dukungan jika terjadi kendala seperti gagal panen.


Kapolsek Tarik Polresta Sidoarjo AKP Heri Setyawan menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk sinergi antara Polri dengan masyarakat serta instansi terkait dalam menjaga stabilitas pangan, khususnya di wilayah Kecamatan Tarik.


"Dengan terjaganya ketahanan pangan, secara tidak langsung juga menjaga stabilitas keamanan dan kesejahteraan masyarakat. Kami siap membantu dan mendampingi warga dalam mengelola lahan pertanian mereka," ungkap AKP Heri.


Hasil dari kegiatan ini menunjukkan bahwa masyarakat memberikan respons positif dan dukungan penuh terhadap peran Polri dalam mengawal program ketahanan pangan. Selama kegiatan berlangsung, situasi di wilayah tetap aman dan kondusif.